Tema Karangan
Sebelum kita membahas tentang tema karangan ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu pengertian dari karangan tersebut. Karangan adalah karya tulis hasil dari kegiatan seseorang untuk mengungkapkan gagasan dan menyampaikanya melalui bahasa tulis kepada pembaca untuk dipahami. Sedangan tema adalah suatu perumusan dari topic yang akan dijadikan landasan pembicaraan dan tujuan yang akan dicapai melalui topic tadi.
Tema karangan itu sendiri bergantung dari jenis karangan yang kita buat, sedangkan jenis karangan tersebut bannyak macamnya. Tidak mungin tema untuk karangan deksriptif sama dengan tema karangan persuasi. Disini kita kan membahas macam-macam karangan beserta tema-tema yang cocok untuk karangan tersebut
Jenis karangan
1. Narasi
Secara sederhana, narasi dikenal sebagai cerita. Pada narasi terdapat peristiwa atau kejadian dalam satu urutan waktu. Di dalam kejadian itu ada pula tokoh yang menghadapi suatu konflik. Ketiga unsur berupa kejadian, tokoh, dan konflik merupakan unsur pokok sebuah narasi. Jika ketiga unsur itu bersatu, ketiga unsur itu disebut plot atau alur.
Jadi, narasi adalah cerita yang dipaparkan berdasarkan plot atau alur. Narasi dapat berisi fakta atau fiksi.
Contoh narasi yang berisi fakta: biografi, autobiografi, atau kisah pengalaman.
Contoh narasi yang berupa fiksi: novel, cerpen, cerbung, ataupun cergam.
Untuk narasi kita dapat bebas memakai tema apa saja yang kita inginkan karena narasi hanya bersifat cerita.
2. Deskripsi
Karangan ini berisi gambaran mengenai suatu hal/ keadaan sehingga pembaca seolah-olah melihat, mendengar, atau merasakan hal tersebut.
Ciri-ciri deskripsi:
* menggambarkan atau melukiskan sesuatu
* penggambaran tersebut dilakukan sejelas-jelasnya dengan melibatkan kesan indera
* membuat pembaca atau pendengar merasakan sendiri atau mengalami sendiri
Topik yang tepat untuk deskripsi misalnya:
* Keindahan Bukit Kintamani
* Suasa pelaksanaan Promosi Kompetensi Siswa SMK Tingkat Nasional
* Keadaan ruang praktik
* Keadaan daerah yang dilanda bencana
3. Eksposisi
Karangan ini berisi uraian atau penjelasan tentang suatu topik dengan tujuan memberi informasi atau pengetahuan tambahan bagi pembaca. Untuk memperjelas uraian, dapat dilengkapi dengan grafik, gambar atau statistik.
Topik yang tepat untuk eksposisi, antara lain:
* Manfaat kegiatan ekstrakurikuler
* Peranan majalah dinding di sekolah
* Sekolah kejuruan sebagai penghasil tenaga terampil.
Catatan: Tidak jarang eksposisi berisi uraian tentang langkah/ cara/ proses kerja. Eksposisi demikian lazim disebut paparan proses.
4. Argumentasi
Karangan ini bertujuan membuktikan kebenaran suatu pendapat/ kesimpulan dengan data/ fakta sebagai alasan/ bukti. Dalam argumentasi pengarang mengharapkan pembenaran pendapatnya dari pembaca. Adanya unsur opini dan data, juga fakta atau alasan sebagai penyokong opini tersebut.
Tema/ topik yang tepat untuk argumentasi, misalnya:
* Disiplin kunci sukses berwirausaha,
* Teknologi komunikasi harus segera dikuasai,
* Sekolah Menengah Kejuruan sebagai aset bangsa yang potensial.
5. Persuasi
Karangan ini bertujuan mempengaruhi pembaca untuk berbuat sesuatu. Dalam persuasi pengarang mengharapkan adanya sikap motorik berupa perbuatan yang dilakukan oleh pembaca sesuai dengan yang dianjurkan penulis dalam karangannya.
Topik/ tema yang tepat untuk persuasi, misalnya:
* Katakan tidak pada NARKOBA,
* Hemat energi demi generasi mendatang,
* Hutan sahabat kita,
* Hidup sehat tanpa rokok,
* Membaca memperluas cakrawala.
Beberapa hal penting agar tema dapat/ mudah dikembangkan:
• Jangan mengambil tema yang bahasannya terlalu luas, atau batasi topik yang kita ambil, pembatasan topic sekurang-kurangnya akan membantu pengarang sekurang-kurangnya dalam beberapa hal yaitu :
a. Memungkinkan penulis untuk menulis dengan penuh keyakinan dan kepercayaan, karena topic itu benar-benar diketahuinya.
• Pilih tema yang kita sukai dan kita yakini dapat kita kembangkan
• Pilih tema atau sumber-sumber yang bahannya dapat kita peroleh dengan mudah.
Tema yang baik harus:
1. Jelas gagasan pokok dan tujuannya
2. Ada kesatuan gagasan
3. Dikembanngkan dengan baik:
a. Gagasan pokok rinci
b. Rinciannya diurutkan secara logis
4. Asli:
a. Pokok persoalan
b. Sudut pandang
c. Rangkaiian kalimat
d. Pilihan kata
5. Judul harus :
a. Asli: jangan menggunakan judul yang sudah pernah ada, bila terpaksa dapat dicarikan sinonimnya.
b. Relevan : setelah menulis, baca ulang karangan anda, lalu carilah judul yang relevan dengan karangan anda
c. Provokatif : judul tidak boleh terlalu sederhana, sehingga (calon) pembaca sudah dapat menduga isi karangan anda, kalau (calon) pembaca sudah dapat menebak isinya tentu karangan anda sudah tidak menarik lagi
d. Singkat : judul yang singkat memungkinkan pembaca menangkap secara cepat maknanya. Bila judul itu panjang, (calon) pembaca harus membuang energi terlebih dahulu untuk membacanya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar